Tampang

Sangat Wajar Kalau PAN Mbalelo pada Jokowi

26 Jul 2017 11:30 wib. 1.631
0 0
koalisi KMP

Jika diperhatikan, masuknya PAN dan Golkar (secara resmi) ke dalam koalisi justru membuat pemerintahan Jokowi sempoyongan. Beragam konflik internal kabinet baru bermunculan setelah koalisi Jokowi bertambah tambun sejak akhir 2015.

Pasalnya, koalisi yang terjadi hanya menyentuh para elit parpol, itu pun tidak seluruhnya. Sebaliknya, dengan semakin kacaunya pemerintahan Jokowi, tidak sedikit para pendukung Jokowi yang bergeser, bahkan berbalik arah.

Pergeseran para pendukung Jokowi ini setidaknya terlihat sejak Kejaksaan Agung terkesan lembek dalam mengusut kasus Papa Minta Saham yang menyeret nama Setya Novanto. Terlebih setelah Jokowi menggandengn Golkar masuk ke dalam koalisi. Bahkan terkesan mendukung pencalonan Setya sebagai Ketua Umum Golkar.

Kembali ke posisi PAN yang mulai digoyang. Bagi PAN, didepak atau tidak dari kabinet tidak menjadi soal. Jika ditendang, PAN hanya kelihangan sejumlah asset dan akses ke dalam pemerintahan yang tidak seberapa dibanding dengan potensi suara yang yang diincarnya pada Pemilu 2019.

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

katedral
0 Suka, 0 Komentar, 29 Apr 2017

POLLING

Apakah Aturan Pemilu Perlu Direvisi?