"Kecacatan ekologi itu menandai bahwa manusia bukan berasal dari planet Bumi," Silver menegaskan.
Dia menambahkan, manusia memang makhluk paling cepat berkembang di bumi, namun faktanya manusia tidak cocok hidup di lingkungan Bumi. Manusia selalu dirugikan oleh sinar matahari, tidak menyukai makanan alami, dan banyaknya penyakit kronis yang dapat diderita.
"Tidak ada makhluk hidup atau spesies selain manusia yang hidup di Bumi memiliki masalah-masalah itu," ujar Silver.
"Saya sangat percaya manusia tidak dirancang untuk hidup tanpa terkena sinar matahari. Tidak seperti kadal yang mampu hidup tanpa terkena sinar matahari selama berminggu-minggu," tambahnya.