Cara Membuat Ekado Tempe untuk Bayi
Berikut adalah cara membuat ekado tempe yang mudah untuk MPASI si Kecil:
1. Kukus dan haluskan tempe dengan cobek, food processor, maupun sendok atau garpu.
2. Giling atau cincang daging ayam, lalu masukkan tempe, wortel, garam, merica, dan putih telur. Aduk atau uleni hingga tercampur rata, lalu sisihkan.
3. Potong lembaran kulit kembang tahu dengan ukuran 15x15 cm atau sesuai selera.
4. Rendam kembang tahu dalam air hangat. Jika menggunakan kulit kembang tahu yang agak tebal, rendam lebih lama. Namun, jika menggunakan yang tipis, cukup basahi agar tidak mudah sobek.
5. Siapkan selembar kulit kembang tahu yang sudah direndam, kemudian beri adonan tempe di atasnya, lalu ratakan sedikit pada permukaan kulit tahu.
6. Tambahkan telur puyuh di atas adonan, lalu bungkus dengan kulit kembang tahu.
7. Ikat ekado tempe menggunakan daun kucai, daun bawang, daun pandan atau benang (jika menggunakan benang, pastikan dibuang setelah ekado matang).
8. Ulangi proses hingga semua adonan habis.
9. Panaskan kukusan, kemudian kukus ekado tempe selama 15-20 menit hingga matang, lalu angkat dan tiriskan.
Manfaat Tempe untuk Bayi
Setelah mengetahui cara membuat ekado tempe untuk MPASI bayi, mari kita cari tahu apa saja manfaat tempe untuk bayi. Tempe merupakan sumber protein nabati yang dapat memberikan banyak manfaat bagi kesehatan si Kecil.
1. Mencegah diare
Tempe memiliki senyawa antibakteri yang membantu melawan bakteri penyebab diare. Selain itu, tempe juga mengandung probiotik, yaitu bakteri baik yang mendukung fungsi pencernaan.