Tampang.com – Sebagai orangtua, Anda harus mampu memberikan perhatian yang besar untuk anak Anda. Akan ada waktu dimana anak Anda mengalami penyakit yang cukup membuatnya menderita. Salah satunya adalah saat ia sedang terserang diare. Diare yang dialami dapat muncul karena infeksi diare, jamur, intoleransi makanan, maupun peradangan saluran cerna.
Jika anak Anda mengalami diare, sebagai orangtua Anda tentunya akan merasa bingung. Anda tentunya harus memberikan pertolongan yang cepat dan tepat agar diare tidak terjadi dalam waktu yang lama. Siapa sangka, diare rupanya akan menjadikan anak mengalami kematian. Adapun kematian yang terjadi karena dehidrasi yang dialami oleh sang anak.