Untuk mencegah serangan migrain, Henry menyarankan untuk menerapkan pola hidup sehat seperti berolahraga secara teratur, menjaga pola makan teratur dan seimbang, serta mengelola stres dengan baik. Selain itu, penggunaan obat sebaiknya tetap sesuai dengan anjuran dari dokter, dan hindari konsumsi kafein berlebihan, alkohol, serta berhenti merokok untuk mengurangi frekuensi dan keparahan migrain.
Pentingnya membatasi konsumsi obat nyeri kepala juga menjadi perhatian lebih dalam upaya pencegahan migrain. Berdasarkan data dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), migrain menjadi salah satu penyakit yang memiliki dampak besar terhadap kualitas hidup. Tidak hanya itu, kondisi ini juga menempatkan beban ekonomi yang signifikan akibat hilangnya produktivitas kerja dan biaya pengobatan.