Tampang

Direktur Sritex Blak-blakan Soal Kesulitan di Tengah Isu Bangkrut

26 Jun 2024 22:37 wib. 54
0 0
Direktur Sritex Blak-blakan Soal Kesulitan di Tengah Isu Bangkrut
Sumber foto: google

Lebih lanjut, ia menyatakan bahwa pihak perusahaan telah meminta keringanan kewajiban keuangan (pokok dan bunga) kepada kreditur. Sebagian besar kreditur telah menyetujui permohonan tersebut, sehingga Sritex masih dapat menjalankan operasionalnya dengan lebih baik.

Menyikapi kondisi global yang menurunkan industri tekstil, Sritex memiliki beberapa strategi yang diterapkan. Di antaranya adalah peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM), reorganisasi SDM untuk meningkatkan efisiensi operasional, serta penerapan anggaran yang efisien dengan fokus pada produk yang mendukung tujuan bisnis berkelanjutan.

Perusahaan juga berencana untuk melakukan restrukturisasi dan konsolidasi internal guna memperkuat kinerja keuangan perusahaan. Selain itu, Sritex juga akan mereorganisasi struktur organisasi pemasaran yang lebih fokus pada bisnis unit sebagai 'profit center'. Hal ini diharapkan dapat membantu Sritex memperbaiki kinerja keuangannya.

Bukan hanya itu, perusahaan juga akan secara berkala meninjau dan mengevaluasi strategi agar dapat bersaing lebih efektif dalam menghadapi perubahan kondisi ekonomi global.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Anda Setuju dengan TAPERA? Semua Pekerja di Indonesia, Gajinya dipotong 3%