Tampang

Alfamart Bagikan Dividen Rp 1,4 Triliun, Ini Jadwal Lengkapnya

25 Mei 2025 00:52 wib. 53
0 0
PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT), emiten pengelola jaringan ritel Alfamart, akan membagikan dividen tunai senilai Rp 1,4 triliun untuk tahun buku 2024.(KOMPAS.com/ ELSA CATRIANA)
Sumber foto: Kompas.com

Tampang.com | PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT), perusahaan di balik jaringan ritel Alfamart, resmi menetapkan pembagian dividen tunai sebesar Rp 1,4 triliun kepada para pemegang saham. Keputusan ini disahkan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar pada Kamis, 22 Mei 2025.

Dividen yang akan dibagikan senilai Rp 34,11 per lembar saham, mencerminkan payout ratio sebesar 45 persen dari total laba bersih perusahaan sepanjang 2024. Corporate Secretary dan Direktur Keuangan AMRT, Tomin Widian, menyatakan bahwa langkah ini adalah bentuk komitmen perusahaan untuk memberikan nilai tambah kepada para investor.

"Dividen ini merupakan bentuk apresiasi kepada seluruh pemegang saham atas dukungan dan kepercayaan yang telah diberikan," ujarnya dalam paparan publik di kantor pusat Alfamart, Tangerang.

<123>

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Dampak PPN 12% ke Rakyat, Positif atau Negatif?