Tampang

Moby Mart, Toko Swalayan Berjalan dengan Kecerdasan Buatan

25 Jul 2017 06:43 wib. 2.453
0 0
Moby Mart, Toko Swalayan Berjalan dengan Kecerdasan Buatan

Tampang.com - Tiongkok, kini memiliki toko swalayan canggih berbentuk bus dengan dilengkapi kecerdasan buatan. Bus tersebut berjalan perlahan di Jalan Anfu, Distrik Puxi, Shanghai, Tiongkok.

Bus ini dapat dipanggil melalui aplikasi belanja Moby Mart pada ponsel. Hanya dalam hitungan beberapa menit, toko bergerak ini mendatanginya di tepi jalan. Memindai dengan ponselnya, pintu pun terbuka. "Welcome," terdengar suara itu menyambut si pelanggan.
 
Barang yang telah diambil tersebut sudah tak perlu dibayar. Proses pembayaran cukup dengan pemindaian pada ponsel pengguna.

Proses pemindaian langsung diambil dari rekening secara otomatis. Bus ini tidak memiliki kasir dan juga pelayan, ini benar-benar swalayan.

Bus ini merupakan uji coba toko beta Moby Mart ciptaan Wheelys yang menggunakan teknologi artificial intelligent atau kecerdasan buatan.

Awal tahun lalu, ia memulai debutnya, yakni membuat sebuah toko statis tanpa kasir di sebuah kota kecil di Swedia. Toko sejenis yang kini tengah dicoba Amazon juga tengah menguji satu lokasi retail tanpa kasir di Seattle, yang disebut Amazon Go.

Dalam video yang dipasang di situs perusahaan rintisan asal Swedia sejak akhir Juni lalu itu, toko ini mengusung konsep unik: tanpa staf, digerakkan oleh aplikasi telepon pintar, bergerak di jalan raya, dan otomatis. Tak ada antrean dan ada tak ada uang cash. Hanya ada asisten toko holografik.

Yang menarik, toko 24 jam ini menawarkan produk untuk konsumsi langsung, seperti susu, makan siang, keripik kentang, cokelat, atau obat-obatan di atas meja. "Masuk saja ke toko, ambil apa yang Anda butuhkan, dan tinggalkan toko," kata CEO Wheelys, Maria De La Croix, kepada Wired, akhir Juni lalu.

<123>

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Dampak PPN 12% ke Rakyat, Positif atau Negatif?