Keluarga Presiden Joko Widodo (Jokowi) tengah merayakan kebahagiaan menjelang masa akhir jabatannya. Kebahagiaan itu datang dari kelahiran cucu baru dari putra bungsunya, Kaesang Pangarep, bersama istrinya, Erina Gudono. Berita tentang kelahiran ini diumumkan oleh Kaesang dalam konferensi pers di RSIA Bunda Jakarta.
Bayi perempuan ini diberi nama Bebingah Sang Tansahayu. Kelahiran Bebingah pada hari Selasa, 15 Oktober 2024, pukul 7.02 WIB dengan berat 3,4 kg, membuatnya menjadi cucu keenam dari Presiden Jokowi. Kabar bahagia ini tentu saja mengundang perhatian publik, terutama terkait dengan arti dari nama-nama unik cucu Jokowi yang selalu mengandung makna indah.
1. Jan Ethes Srinarendra
Jan Ethes adalah cucu pertama Jokowi, anak dari putra sulung Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, dan istrinya Selvi Ananda. Jan Ethes lahir pada 10 Maret 2016. Nama Jan Ethes memiliki arti "sangat cekatan" yang bermakna kuat dan tangkas, sedangkan Srinarendra berarti "pemimpin yang cerdas". Dengan demikian, nama Jan Ethes Srinarendra mengandung harapan akan kecerdasan dan ketangkasannya di masa depan.
2. Sedah Mirah Nasution