3. Monster dari Big Bang
ig Bang disebut sebagai boy band yang banyak menampilkan simbol pemujaan setan. Terlihat dari awal video yang dirilis 2 Juni 2012 menampilkan seluruh personel Big Bang, yaitu T.O.P, Daesung, Taeyang, Seungri dan G-Dragon yang seolah mewakili makhluk kegelapan.
G-Dragon terlihat dengan rambut warna merahnya juga memiliki tanduk merah, sebagai simbol setan. Bahkan, Seungri seolah ditandai sebagai pengikut makhluk kegelapan dengan adanya tulisan di keningnya. Daesung tampak seperti makhluk jadi-jadian. Beberapa forum sempat menyebut, Big Bang memang kerap kali menebarkan simbol illuminati dengan videoklipnya.
Padahal, lagu ini sendiri ditulis, menunjukkan adanya monster di dalam diri personelnya yang saat itu diketahui memiliki banyak skandal. Lagu ini juga pengharapan agar penggemar setianya yang disebut VIP tak meninggalkan mereka.
4. Mine karya Kim Jaejoong
Warganet sempat membahas videoklip Kim Jaejoong dianggap sebagai representasi dari simbol-simbol penyembahan setan. Dari awal video, kesan menyeramkan terlihat dengan dominasi warna hitam yang dianggap sebagai unsur kegelapan.
Kim Jaejoong awalnya terlihat terkungkung dengan rantai yang mengikatnya. Namun saat ia mengubah wujudnya sebagai perwakilan setan dengan sayap besarnya berwarna hitam. Kim Jaejoong seolah telah bebas dari rantai yang membelenggunya, terdapat Kim Jaejoong yang memegang ular. Banyak yang mengartikan ular merupakan wujud lain dari setan.
5. Sixth Sense karya Brown Eyed Girls
Lagu milik Brown Eyed Girls berjudul Sixth Sense yang dirilis 22 September 2011 juga menjadi pembicaraan warga net. Videoklip Sixth Sense disebut menampilkan simbol setan di beberapa adegan videonya.