Sandiaga Salahuddin Uno atau yang biasa disebut Sandiaga Uno Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih pada hari jumat (14/7) mendatangi Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Sandiaga mengaku kedatangannya untuk diperiksa penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Namun, dalam jadwal pemeriksaan yang dirilis Biro Humas KPK tak tercantum nama Sandiaga Uno.
Kepada awak media, Sandiaga mengaku pemeriksaan ini berkaitan dengan posisinya sebagai mantan Komisaris PT Nusa Konstruksi Enjiniring. Sandiaga mengaku bersyukur dapat memenuhi panggilan penyidik.
"Alhamdulillah hari ini memenuhi panggilan dari KPK mengenai posisi saya sebagai mantan Komisaris di PT Nusa Konstruksi Enjiniring," katanya.