Selama kariernya, Eriksson juga meraih beberapa gelar bergengsi di level klub. Ia berhasil membawa Benfica meraih tiga gelar Liga Portugal serta mengantar Lazio menjadi juara Liga Italia 1999-2000. Kiprahnya sebagai pelatih sukses terus dikenang dengan pencapaiannya bersama sejumlah pemain berbakat seperti Simone Inzaghi, Juan Veron, Diego Simeone, dan Juan Veron.
Namun, karier Eriksson di Timnas Inggris tak berakhir dengan catatan yang gemilang. Ia terhenti di perempat final Euro 2004 dan Piala Dunia 2006 oleh Timnas Portugal, yang menandai akhir perjalanannya bersama tim nasional Inggris.
Setelah lebih dari dua dekade kariernya sebagai pelatih, Eriksson masih mencoba menjalani kariernya di Timnas Filipina pada 2018-2019 sebelum akhirnya tidak lagi melanjutkan karier sebagai pelatih setelah didiagnosa menderita kanker pankreas.