Peninggalan situs di Alas Purwo
Terdapat satu peninggalan situs yaitu Pura Giri Selaka yang letaknya di bagian tengah Alas Purwo. Dari Pantai Plengkung jaraknya sekitar 3 km yang dapat ditempuh dengan menggunakan angkutan Grandong. Pura Giri Selaka ini ditemukan oleh masyarakat sekitar tahun 1967 akan tetapi tidka mengetahui bila pura ini merupakan peninggalan sejarah sehingga batu dari bagian situs ini dibawa pulang dijadikan tungku dapur. Namun selang beberapa waktu, masyarakat yang mengembilnya konon terkena musibah. Dan setelah itu masyarakat memutuskan untuk memagari situs serta menjaga kesucian situs Alas Purwo. Sebagian masyarakat pun mempercayai bila penguasa Alas Purwo dalam situs tersebut adalah Empu Bharadah, sosok yang dapat membelah sungai Berantas dengan kesaktiannya.
Akses ke Alas Purwo
Akses untuk menuju Alas Purwo ini dapat ditempuh dengan menggunakan kendaraan pribadi ataupun dengan menyewa kendaraan. Pilihlah rute kota Banyuwangi yang menuju ke kecamatan Rogojampi, kec.Srono lalu Kec.Muncar dan kec Tegaldimo. Dari Tegaldimo sekitar 10 km melalui jalan Makadam dan menemukan Pos Rawabendo yang merupakan gerbang utama Taman Nasional Alas Purwo.
Sangat menarik bukan? Berminat mengunjungi destinasi wisata di Banyuwangi tersebut?