Tampang

Ratusan Ribuan Orang Memadati Kota Mashad untuk Mengantar Presiden Iran Ebrahim Raisi Dimakamkan di Makam Imam Reza

25 Mei 2024 14:09 wib. 325
0 0
Ratusan Ribuan Orang Memadati Kota Mashad untuk Mengantar Presiden Iran Ebrahim Raisi Dimakamkan di Makam Imam Reza
Sumber foto: google

Ebrahim Raisi merupakan politikus terkemuka yang akan menjadi politikus pertama Iran yang dimakamkan di Makam Imam Reza. Semasa hidupnya, Raisi telah mendapat proyeksi untuk menggantikan Ali Khamenei di posisi Pemimpin Tertinggi Iran. Kepergiannya telah meninggalkan kekosongan yang dirasakan oleh banyak orang di Iran.

Kecelakaan helikopter yang menewaskan Ebrahim Raisi, Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amir-Abdollahian, anggota delegasi Raisi, dan ketiga awak helikopter telah menjadi pukulan besar bagi negara Iran. Kehilangan tokoh-tokoh penting ini memberikan sorotan tersendiri atas masa depan politik Iran yang akan menentukan arah kebijakan dan kepemimpinan negara ke depan.

Di sisi lain, pemerintah Iran sudah menunjuk Wakil Presiden Mohammad Mokhber sebagai Penjabat Presiden. Langkah ini diambil untuk menjaga stabilitas pemerintahan sebelum pemilihan presiden yang dijadwalkan pada 28 Juni mendatang untuk mencari pengganti Raisi.

Pemakaman Presiden Ebrahim Raisi di Makam Imam Reza bukan hanya suatu prosesi formalitas, tetapi juga melambangkan kehormatan dan penghormatan yang mendalam dari rakyat Iran. Kehadiran ratusan ribu orang dalam prosesi pemakaman ini adalah bukti cinta dan penghargaan yang besar terhadap seorang pemimpin yang telah mengabdikan dirinya untuk negara dan rakyatnya. Semoga kepergian Ebrahim Raisi menjadi momentum untuk menyatukan dan memperkuat persatuan rakyat Iran dalam menghadapi masa depan yang penuh tantangan ini.

<12>

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Anda Setuju dengan TAPERA? Semua Pekerja di Indonesia, Gajinya dipotong 3%