Tampang

Diguyur Hujan Deras Jalan Lintas Kutai Kartanegara Berlumpur Bikin Macet Parah

28 Nov 2017 08:17 wib. 2.321
0 0
Diguyur Hujan Deras Jalan Lintas Kutai Kartanegara Berlumpur Bikin Macet Parah

Namun, pendamping bupati nonaktif Rita Widyasari itu, berterus terang bahwa 32 kilometer badan jalan yang masih berpermukaan tanah belum bisa diperbaiki semua. “Kami prioritaskan titik yang parah seperti ini dulu,” terangnya.

Sambil menunggu persetujuan APBD 2018, Pemkab Kukar mengucurkan dana pemeliharaan yang bersumber dari unit pelaksana teknis di tiga kecamatan di hulu Kukar. Anggaran itu dipakai untuk perbaikan sementara yang bersifat darurat seperti 100 meter jalur bubur di Desa Sebelimbingan. 

“Dinas PU sudah turun untuk perbaikan sementara. Yang penting menghindari ambles,” tegas Edi. Dua ekskavator yang diturunkan dinas bertugas membuang lumpur lalu menggantinya dengan batu. Edi berharap, truk dengan tonase lebih dari 8 ton tidak melintas dulu sampai perbaikan selesai. Pemkab juga mengharapkan sumbangsih perusahaan yang beroperasi di sekitar jalan bubur untuk membantu material.

Masih ada titik kerusakan yang lain. Edi menjelaskan seperti di Jembatan Keliran 1 dan Keliran II, Desa Tuana Tuha, Kecamatan Kenohan. Lokasi itu rusak karena diterjang air pasang Sungai Mahakam. Proyek percepatan jembatan sudah menjadi usulan prioritas dalam APBD 2018. 

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Aturan Pemilu Perlu Direvisi?