Tampang

5 Resep Tahu Walik Crispy yang Gurih dan Lezat, Yuk Coba!

27 Jun 2024 16:30 wib. 74
0 0
Tahu Walik
Sumber foto: Goggle

Tahu walik selalu menjadi andalan untuk camilan atau takjil buka puasa. Selain rasanya yang gurih, tahu walik juga disukai oleh semua kalangan mulai dari anak-anak sampai orang dewasa. Bahan yang dibutuhkan pun simpel dan mudah ditemukan. Hanya dengan tahu, tepung, dan bumbu saja, kamu sudah bisa bisa menikmati camilan yang enak.

1. Resep Tahu Walik Khas Banyuwangi
Resep tahu walik khas Banyuwangi adalah salah satu camilan favorit dengan cita rasa crispy yang gurih. Ingin mencoba membuatnya di rumah? Berikut adalah bahan-bahan dan cara membuatnya:

Bahan-Bahan:
- 250 gram daging ayam giling
- 10 buah tahu pong
- 1 butir telur
- 125 gram tepung tapioka
- 3 batang daun bawang
- 3 siung bawang putih untuk bumbu halus
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu ayam bubuk
- 1/4 sdt merica
- Minyak secukupnya

Cara membuat:
1. Potong tahu pong miring menjadi dua bagian.
2. Balik tahu agar bagian kulit tahu ada di bagian dalam, lalu sisihkan.
3. Siapkan wadah untuk membuat bahan isian tahu walik dengan mencampurkan daging giling, telur, dan tepung kanji. Aduk merata sampai semua bahan tercampur rata.
4. Masukkan bumbu halus dan potongan daun bawang, lalu aduk campur adonan sampai lembut.
5. Masukkan adonan ke dalam tahu yang sudah dibalik dengan sendok sampai penuh. Lakukan sampai adonan habis.
6. Panaskan minyak dalam wajan, masukkan tahu walik dan goreng sampai keemasan.
7. Angkat dan tiriskan. Tahu walik khas Banyuwangi siap disajikan selagi hangat.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Anda Setuju dengan TAPERA? Semua Pekerja di Indonesia, Gajinya dipotong 3%