MPASI (Makanan Pendamping Air Sus Ibu) adalah makanan atau minuman bergizi seimbang yang diberikan kepada bayi 6-24 bulan dengan takaran tertentu.
Ketika sudah mulai MPASI, biasanya bayi jadi cenderung lebih sering mengalami sembelit. Jadi, Ibu juga harus siap siaga menjaga kesehatan pencernaannya dengan alternatif menu MPASI bayi agar tidak sembelit.
Nah, berikut resep MPASI bayi agar tidak sembelit yang mudah dicoba di rumah!
Rekomendasi Menu MPASI Bayi agar Tidak Sembelit
Sebelum tahu apa saja resepnya, Ibu harus pahami dulu apa akar masalah dari penyebab sembelit pada bayi MPASI.
Ada tiga faktor utama yang bisa membuat si Kecil tiba-tiba sembelit setelah dikenalkan dengan makanan selain ASI, mulai dari perubahan jenis makanannya (dari ASI yang cair ke puree bubur yang lunak atau semi cair), hingga asupan serat dan cairan yang tidak mencukupi dari makanannya.
Berapa asupan serat dan cairan yang dibutuhkan oleh bayi MPASI? Kebutuhan serat bayi usia 6-11 bulan adalah sebesar 11 gram per hari dan asupan cairan sebanyak 900 ml. Bayi usia 12 bulan membutuhkan asupan serat harian sebesar 19 gram dan cairan sebanyak 1150 ml.
Namun, perlu juga dicatat bahwa asupan serat bagi bayi yang baru saja mulai MPASI tidak boleh langsung diberikan dalam jumlah banyak sekaligus. Jadi untuk bayi 6 bulan yang baru mulai MPASI, makanan tinggi serat dapat diberikan sebagai makanan selingan atau snack di sela-sela waktu makan utama, bukan sebagai menu MPASI utama. Jaraknya pemberiannya pun jangan terlalu dekat dengan waktu makan berikutnya.
Berikut adalah 12 resep MPASI bayi agar tidak sembelit yang mengandung serat dan gizi penting lainnya:
1. Puree Pisang
Pisang mengandung serat larut (pektin) yang bekerja memperlancar BAB bayi sembelit. Di dalam 100 gram pisang matang terdapat 2.6 gram serat.