Selain itu, Meta juga meningkatkan arsitektur model dan metode pelatihan Llama 3. Mereka mengoptimalkan teknik attention dan fine-tuning, serta mengembangkan hardware dan software pendukung untuk proses pelatihan. Sebagai hasilnya, waktu yang dibutuhkan untuk melatih Llama 3 menjadi lebih efisien.
Tidak hanya itu, Meta juga meningkatkan sistem keamanan Llama 3 dengan menghadirkan perangkat seperti Llama Guard 2, CyberSecEval 2, dan Code Shield untuk mendeteksi dan mencegah konten dan kode berbahaya. Meta juga merilis panduan bertajuk Responsible Use Guide untuk menerapkan AI secara etis dan bertanggung jawab.
Kini, Meta sedang melatih varian Llama 3 dengan kapasitas yang jauh lebih besar lagi, yakni Llama 3 400B, dengan harapan memiliki kemampuan yang semakin canggih, seperti pemahaman multibahasa dan memori yang lebih panjang. Sebagai model open-source, Llama 3 memungkinkan kolaborasi luas dalam komunitas AI dan diharapkan dapat memberikan manfaat yang lebih luas lagi dalam waktu dekat.