Salah satu agenda penting yang dibahas adalah program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang tengah digulirkan oleh pemerintah Indonesia. PM Jepang Shigeru Ishiba menyatakan dukungan terhadap inisiatif ini dan menawarkan bantuan untuk memastikan keberlanjutan dan efektivitas program tersebut. Dalam pertemuan tersebut, Ishiba menekankan bahwa pentingnya memastikan masyarakat, khususnya kelompok rentan seperti anak-anak dan lansia, mendapatkan akses terhadap makanan bergizi merupakan langkah penting dalam mewujudkan Indonesia yang lebih sehat dan produktif.
"Program MBG sangat penting dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Kami di Jepang sangat menghargai inisiatif ini dan ingin berkontribusi dalam mendukung keberhasilan program tersebut melalui pengalaman kami dalam mengelola program kesejahteraan sosial yang sukses," kata Ishiba.
Selain sektor pangan dan energi, PM Jepang juga menawarkan kerja sama dalam hilirisasi industri, khususnya untuk meningkatkan nilai tambah produk Indonesia yang dapat meningkatkan daya saing di pasar global. Kerja sama ini diharapkan dapat membantu Indonesia mengembangkan sektor manufaktur dan mempercepat proses transformasi industri.
Perdana Menteri Jepang juga mengungkapkan bahwa Jepang siap membantu Indonesia dalam mempercepat proses hilirisasi sumber daya alam Indonesia melalui transfer teknologi dan peningkatan kapasitas sumber daya manusia. "Indonesia memiliki banyak potensi alam yang luar biasa. Melalui hilirisasi, kami berharap Indonesia dapat lebih mengoptimalkan sumber daya tersebut untuk menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan perekonomian domestik," tambah Ishiba.