Tampang

Gerindra: 100% Dukungan Tetap Untuk Prabowo Jadi Capres 2019, Tidak Ada Pintu Untuk Anies Jadi Capres

9 Jul 2018 17:08 wib. 1.171
0 0
Gerindra: 100% Dukungan Tetap Untuk Prabowo Jadi Capres 2019, Tidak Ada Pintu Untuk Anies Jadi Capres

Dasco memaparkan alasan mengapa tidak mungkin Gerindra mengalihkan dukungan kepada Anies. Alasan yang pertama adalah karena Gerindra telah memberikan mandat resmi kepada Prabowo Subianto untuk maju jadi capres melalui Rapimnas yang dilaksanakan beberapa waktu lalu.

"Dukungan tersebut merupakan mandat resmi dari seluruh kader Gerindra di semua tingkatan yang disampaikan pada Rapimnas bulan April lalu secara bulat dan tegas," papar Dasco

Alasan yang kedua adalah hasil pilkada serentak 2018 yang dilaksanakan 27 Juni 2018 lalu, pasangan yang diusung Gerindra banyak yang menang pemilu. Hal itu yang menjadi bukti betapa besarnya dukungan masyarakat kepada Ketua Umum Partai Gerindra itu.

"Saat ini penantang Jokowi terkuat adalah Pak Prabowo. Hasil Pilkada Jateng dan Jabar di mana suara paslon yang didukung Gerindra meroket adalah gambaran betapa besarnya dukungan masyarakat pada Pak Prabowo, sehingga secara realistis tidak ada lawan lain yang setangguh Pak Prabowo," katanya

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

Semua Wanita Wajib Tahu Etika Ini!
0 Suka, 0 Komentar, 29 Agu 2017

POLLING

Apakah Aturan Pemilu Perlu Direvisi?