Tampang

Dradjad: Rakyat Jakarta Memberikan Mandat Anies-Sandi untuk Membatalkan Reklamasi!

15 Okt 2017 18:06 wib. 1.633
0 0
Dradjad: Rakyat Jakarta Memberikan Mandat Anies-Sandi untuk Membatalkan Reklamasi!

Dradjad menambahkan dirinya akan mengawal berbagai janji yang pernah dilontarkan Anies-Sandi, terutama berkaitan dengan penghentian reklamasi dan program rumah tanpa uang muka. Dia melanjutkan bahwa kedua janji ini paling berat karena tantangannya paling besar.

"Saya sadar, Gubernur dan Wagub DKI nanti akan berseberangan dengan pemerintah pusat dalam kasus reklamasi. Pemerintah pusat, entah kenapa, mati-matian mendorong reklamasi yang bermasalah itu," Ujar Dradjad.

Reklamasi merupakan isu yang sangat sentral saat kampanye. Anies-Sandi ketika itu, menawarkan posisi yang sangat jelas yakni dengan menghentikan reklamasi.

"Rakyat pemilih di Jakarta percaya dan memberi mandat politik kepada mereka berdua untuk membatalkannya," ungkapnya.

Dradjad menambahkan bahwa berkaitan dengan reklamasi, rakyat Jakarta tidak memberikan mandat kepad pemerintah pusat uneuk melanjutkan reklamasi, terutama kepada para menterinya.

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

Inilah Tips Bangkit Dari Kegagalan
0 Suka, 0 Komentar, 25 Jul 2018

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.