Tampang

Jelang Persib Bandung vs Arema FC: Suasana Hati Tyronne del Pino Campur Aduk

22 Agu 2024 08:35 wib. 174
0 0
Tyronne del Pino
Sumber foto: google

Suasana hati Tyronne Gustavo del Pino Ramos terlihat campur aduk jelang laga Persib Bandung melawan Arema FC di pekan ketiga Liga 1 2024-2025. Pertandingan ini dijadwalkan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Soreang, pada Minggu, 25 Agustus 2024 malam WIB.

Dalam wawancara, Tyronne mengungkapkan kebahagiaannya setelah berhasil mencetak dua gol saat bersama Persib menghadapi Dewa United. Debut yang sukses ini membuatnya sangat gembira karena dapat memberikan kontribusi besar bagi Maung Bandung pada Liga 1 2024-2025."Momennya sangat penting bagi saya dan saya sudah menantikan kesempatan ini. Saya sangat senang karena bisa membuat debut (musim ini) dan mencetak dua gol untuk membantu tim meraih satu poin," ungkap Tyronne pada Rabu, 21 Agustus 2024.

Namun, rasa kekecewaan juga menghampiri pemain asal Spanyol ini karena dua gol yang dicetaknya tidak mampu membawa Persib Bandung meraih kemenangan. Meskipun begitu, del Pino menyadari bahwa sepak bola merupakan pertandingan yang dinamis di mana tim bisa meraih kemenangan sekaligus kekalahan.

<123>

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.