Tampang

Berapa Banyak Minum Air Saat Olahraga

8 Mar 2018 03:05 wib. 1.477
0 0
Berapa Banyak Minum Air Saat Olahraga

  • Berapa banyak air yang seharusnya diminum saat berolahraga?
  • Berapa banyak takaran air saat berolahraga bergantung pada intensitas olahraga yang Anda lakukan. Namun, sebelum itu, pastikan tubuh terhidrasi dengan baik sebelum memulainya. Jadi, jangan hanya minum setelah berolahraga. Anda juga harus minum sebelum dan saat olahraga. Dilansir dari WebMD, seorang pakar gizi Renee Melton, MS, RD, LD membuat rumus konsumsi air saat berolahraga, yaitu:

    - Minum 400-600 mililiter (ml) atau 2-3 gelas air satu sampai dua jam sebelum latihan.
    - Minum antara 200-300 ml atau segelas air 15 menit sebelum latihan dimulai.
    - Minum 200 ml air atau segelas air selama latihan setiap 15 menit.

    Anda juga dianjurkan untuk menimbang berat badan sebelum dan sesudah olahraga. Gunanya untuk mengetahui berapa berat yang hilang saat Anda berolahraga. Karena untuk setiap 0,45 kg berat yang hilang, Anda sebaiknya menggantinya dengan 500-600 ml air.

    #HOT

    0 Komentar

    Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

    BERITA TERKAIT

    BACA BERITA LAINNYA

    POLLING

    Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.