Mereka telah merancang 17 Pulau Buatan. Setiap pulau dengan luas masing-masing di antara 45-50 hektar (ha), kecuali Pulau G yang luasnya hanya belasan hektar karena paling dekat ke pantai.
Kita ambil luas pulau dengan nilai tengah-tengah, yaitu 47,5 ha, jadi luas total adlah = 47,5 x 16 ha = 760 ha + 15 ha (Pulau G) = 775 ha.
Karena pulau buatan sendiri, kita anggap yang bisa dibangun 80 % dari luas total, yaitu : 80/100 x 775 ha = 620 ha.
Setiap 5000 m2 bisa didirikan 5 tower apartemen mewah beserta seluruh fasilitasnya. Jadi total apartemen yang bisa didirikan dalam 1 ha = 10 tower.
Jadi total apartemen yang bisa dibangun = 6200 tower. Dalam 1 tower bisa dibuat sekitar 300 kamar aoartemen mewah.
Jadi total kamar apartemen mewah yang bisa dibuat adalah = 1.860.000 kamar apartemen mewah.