Tampang

IHSG Terbang Lagi, Sempat Melesat 1% & Sentuh Level Tertinggi

17 Mei 2024 21:51 wib. 317
0 0
IHSG Terbang Lagi, Sempat Melesat 1% & Sentuh Level Tertinggi
Sumber foto: Unsplash

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami kenaikan pesat pada perdagangan sesi I Kamis (16/5/2024) setelah data inflasi konsumen Amerika Serikat (AS) menunjukkan pertumbuhan yang sesuai dengan prediksi pasar sebelumnya.

Pada pukul 09:43 WIB, IHSG melonjak sebesar 0,95% mencapai posisi 7.248,18. Bahkan, IHSG sempat mencapai kenaikan hingga 1% ketika menyentuh level tertinggi intraday di 7.255,95 sekitar pukul 09:30 WIB.

Transaksi indeks pada sesi I hari itu sudah mencapai sekitar Rp 3 triliun dengan volume transaksi sebanyak 4,5 miliar lembar saham dan sudah ditransaksikan sebanyak 293.233 kali.

IHSG meraih kenaikan signifikan sehubungan dengan kabar sedikit menggembirakan dari Amerika Serikat (AS), di mana kenaikan inflasi konsumen AS pada April 2024 sudah sesuai dengan prediksi pasar sebelumnya.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

Asyik, Weekend Telah Tiba!
0 Suka, 0 Komentar, 23 Mar 2018

POLLING

Apakah DPR akan Merubah Aturan Pembagian Bansos?