Tampang

Bisakah Para Astronom Menemukan Kehidupan Lain di Luar Bumi Dalam Satu Dekade ke Depan?

22 Mar 2024 21:20 wib. 396
0 0
Astronom Mencari Kehidupan Lain di Luar Bumi
Sumber foto: Google

Untuk memburu kehidupan di luar bumi, para astronom harus menyempurnakan cara kita mencarinya. Mereka juga harus bersiap menghadapi kemungkinan bahwa peluang mendeteksi apa pun sangatlah kecil, baik berupa bukti adanya mikroba atau penanda kimia di atmosfer yang jauh.

Dibandingkan dengan khayalan Hollywood tentang kontak pertama manusia dengan kehidupan di luar bumi, upaya para astronom ini mungkin tampak antiklimaks. Namun bukti kuat bahwa kehidupan ada di luar batas Bumi jelas akan mengubah pandangan mendasar manusia tentang alam semesta.

Di tata surya kita, saat ini Mars bisa dibilang merupakan tujuan paling populer untuk berburu kehidupan lain. Kita tahu bahwa planet ini kemungkinan besar basah dan diprediksi pernah dihuni miliaran tahun yang lalu. Dasar argumentasi itu adalah keberadaan lautan dan danau di permukaannya.

Baru-baru ini para ilmuwan bahkan menemukan petunjuk menarik bahwa mungkin masih ada air cair di Mars, yang tersembunyi di bawah lapisan es selatan planet tersebut.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

Rupiah Anjlok, Harga Telur Melonjak
0 Suka, 0 Komentar, 13 Jul 2018

POLLING

Apakah Aturan Pemilu Perlu Direvisi?