Tampang

Lulu Zakaria Lebih Percaya Tempe Agar Tetap Awet Muda

30 Jun 2018 22:28 wib. 1.630
0 0
Lulu Zakaria Lebih Percaya Tempe Agar Tetap Awet Muda

Awet muda tak selalu dengan berbagai treatment mahal. Pesinetron Lulu Zakaria memilih bahan makanan seperti tempe dan susu kedelai yang bergizi tinggi agar tetap awet muda. Pemilik nama asli Kartika Nurul Kusuma ini mengaku sangat suka tempe.

Pemeran Hajah Rasuna ibunya Rahmadi dalam Tukang Bubur Naek Haji the Series ini mengaku hampir setiap hari masak tempe. Bahkan bagi ibu dua orang anak ini, tempe menjadi menu makanan wajib. Lulu selalu menyediakan tempe sebagai lauk-pauk, teman makan nasi dan sayur-sayuran. Biasanya tempe dijadikan Orek Tempe, Tempe Bacem, Sambel Tempe hingga Tempe Goreng.

Tempe yang terbuat dari kacang kedelai ini kaya kandungan protein nabati yang berguna bagi tubuh dan kulitnya. Menurut Lulu, ia pernah mendengar tempe kaya kandungan isoflavon atau antioksidan yang dapat menghambat proses penuaan dini, terutama bagi wanita menjelang masa menopause. Dengan demikian, tempe dipercaya membuat kulit tampak awet muda.

Selain makan tempe, sesekali ia makan umbi-umbian seperti ubi dan kentang. Hal lain yang dilakukan wanita kelahiran 15 Juli 1970 ini adalah rutin minum susu kacang kedelai. Menurutnya, susu kacang kedelai mengandung banyak nutrisi yang baik untuk tubuh. Susu kedelai juga mampu menghaluskan kulit. Lulu juga suka minum jus buah seperti jus kiwi, jus belimbing dan jus lemon agar kulitnya segar dan bagus. Ia juga mengimbangi asupan makanannya dengan olahraga agar tubuhnya fit. Olahraga yang dilakukannya adalah olahraga lolo yang dilakukannya selama 7 menit.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

7 Ciri Kaki Gatal Karena Diabetes
0 Suka, 0 Komentar, 25 Mar 2024

TRENDING