Disarankan Anda tidak belajar seorang diri. Anda dapat membuat kelompok belajar untuk berdiskusi dan bertanya ketika Anda menemukan kesulitan dalam memahami pelajaran. Tips menghindari stress sebelum ujian sekolah ini dirasa cukup efektif mengurangi tingkat stress. Di samping itu, berinteraksi dengan orang-orang di sekitar Anda juga dapat membuat pikiran lebih fresh dan meminimalisir kejenuhan saat Anda belajar.
- Memperbanyak Beribadah dan Berdoa
Nah, tips terakhir ini tak boleh Anda lewatkan, sebab pada dasarnya setiap manusia cenderung merasakan kenyamanan dan ketenangan ketika mengingat Tuhan. Jadi, sebagai wujud usaha terbaik, libatkan Tuhan dalam setiap rencana dan aktivitas Anda. Dengan banyak berdoa dapat membuat kita merasa lebih percaya diri setelah melakukan usaha secara maksimal sesuai kemampuan kita.
Demikian beberapa tips yang dapat Anda coba agar tidak merasa stress ketika mendekati waktu ujian sekolah.