Selain itu, Tupperware juga menggunakan skema multi level marketing (MLM) yang mengizinkan konsumen menjadi distributor. Dengan membuka jaringan Business Center atau Tuppershop, banyak pelanggan yang kemudian ikut terlibat menjadi tenaga penjual.
Akhir Sebuah Era: Konsumen Setia Kehilangan Produk Favorit
Dengan tutupnya Tupperware Indonesia, para pengguna setia akan kesulitan mendapatkan produk berkualitas tinggi yang telah menemani aktivitas rumah tangga mereka selama puluhan tahun. Meski sebagian produksi dilakukan di dalam negeri, penghentian distribusi secara resmi membuat keberadaan Tupperware di pasar Tanah Air kini tinggal kenangan.