Tampang.com – Presiden ke-8 Republik Indonesia sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, menegaskan larangan bagi seluruh kader partai dan organisasi sayapnya untuk secara terbuka mengumbar dukungan terkait pencalonannya untuk periode kedua. Prabowo meminta agar aspirasi tersebut disimpan dalam hati dan tidak disuarakan secara berlebihan.
Hal ini disampaikan Prabowo saat memberikan sambutan dalam Kongres IV Pengurus Pusat Tunas Indonesia Raya (PP Tidar) di Jakarta, Sabtu (18/5/2025). “Saya mau ingatkan kepada kader-kader muda, tolong jangan sebut- sebut Prabowo dua periode. Kita baru berjalan kurang dari satu tahun menjalankan amanah ini,” ujarnya tegas.