Tampang

BMKG Ingatkan RI Siaga 2 Ancaman Ini, Berlaku Mulai Besok 19 Juli 2024

18 Jul 2024 21:08 wib. 217
0 0
BMKG Ingatkan RI Siaga 2 Ancaman Ini, Berlaku Mulai Besok 19 Juli 2024
Sumber foto: iStock

BMKG juga mengingatkan adanya potensi hujan dengan intensitas signifikan yang masih dapat terjadi di beberapa wilayah di Indonesia dalam sepekan ke depan, seperti Sumatra Barat, Kalimantan Utara, Sulawesi Tenggara, Maluku, Papua Barat Daya, Papua Tengah, dan Papua. Selain itu, potensi angin kencang juga dapat terjadi di beberapa wilayah seperti Banten, Jawa Barat, NTB, NTT, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Maluku, Papua Barat, dan Papua Tengah. 

Menurut prediksi BMKG, puncak musim kemarau tahun 2024 diprediksi terjadi pada bulan Juli-Agustus 2024. Musim kemarau dapat mengakibatkan kekeringan meteorologis, kebakaran hutan dan lahan, hingga berkurangnya air bersih dan gagal panen. Oleh karena itu, BMKG memberikan tips bagi masyarakat dalam menghadapi musim kemarau, antara lain menggunakan air dengan bijaksana dan hemat karena rendahnya curah hujan, menghindari membuka lahan dengan membakar terutama pada daerah hutan yang bertanah gambut, melindungi diri dari suhu dingin dengan pakaian hangat, terutama pada malam dan dini hari, serta menjaga kondisi stamina tubuh dan kecukupan cairan tubuh agar tidak terjadi dehidrasi.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.