Tampang

Uni Eropa Mewanti-Wanti Israel dan Sekutu Tak Intimidasi Hakim ICC

26 Mei 2024 23:36 wib. 70
0 0
Uni Eropa Mewanti-Wanti Israel dan Sekutu Tak Intimidasi Hakim ICC
Sumber foto: google

Uni Eropa mengingatkan Israel dan negara-negara sekutunya untuk tidak melakukan intimidasi terhadap hakim Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC). Sejumlah hakim di ICC sedang menjalani persidangan pra-peradilan untuk memutuskan apakah mereka akan mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Benjamin Netanyahu.

Kepala kebijakan luar negeri ICC, Joseph Borrell, menegaskan bahwa jaksa tidak melakukan apapun kecuali membuat tuduhan. "Dan pengadilan akan memutuskan. Sementara itu, saya meminta semua pihak, termasuk pemerintah Israel dan beberapa negara Eropa, untuk tidak melakukan intimidasi terhadap para hakim," ujar Borrell. Dia menambahkan, "Jangan mengancam mereka, jangan mencoba mempengaruhi keputusan mereka."

Peringatan dari Borrell muncul setelah jaksa penuntut ICC, Karim Khan, mengajukan permohonan ke pengadilan untuk mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Netanyahu dan Menteri Pertahanan Yoav Gallant. Berdasarkan bukti yang dikumpulkan dan diperiksa, Khan meyakini bahwa Netanyahu dan Gallant bertanggung jawab atas kejahatan perang dan kejahatan terhadap kemanusiaan di Gaza sejak 8 Oktober.

Setelah berkas diajukan, panel hakim dalam ruang praperadilan ICC akan meninjau permintaan dari Khan. Panel ini terdiri dari tiga hakim, termasuk hakim dari Rumania, Benin, dan Meksiko.

<12>

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Anda Setuju dengan TAPERA? Semua Pekerja di Indonesia, Gajinya dipotong 3%