Tampang

Jalan Raya Padalarang Semakin Macet

8 Jan 2018 07:31 wib. 4.117
0 0
Jalan Raya Padalarang Semakin Macet

Ellen SW Tangkudung

Salah satu jalan yang sering mengalami kemacetan yaitu Jalan Raya Padalarang. Kemacetan yang mengular selalu terjadi disini terutama ketika jam pulang kerja hingga hari libur panjang, kemacetan yang mengular pasti terjadi. Mulai dari pertigaan Jalan Purbaleunyi hingga Jalan Raya Citatah. Beberapa faktor penyebabnya diantara lain karena banyaknya pejalan kaki yang menyebrang jalan sembarangan, adanya persimpangan Tagog dan Cimareme. Di persimpangan Tagog ada sebuah pasar yang ikut menjadi penyebab kemacetan di Padalarang, yaitu pasar Tagog serta banyaknya angkot yang mengetem di depan pasar Tagog. Sedangkan di persimpangan Cimareme sering terjadi kemacetan karena banyak truk-truk barang yang bermuatan besar melintasi jalan tersebut. Hal ini dikarenakan banyaknya pabrik yang berdiri di daerah Cimareme. Sebagai jalan keluar ketika kemacetan parah sedang terjadi maka para petugas polisi akan memberlakukan satu arah mulai dari Jalan Pertigaan Cileunyi hingga Jalan Raya Tagog, lalu dari arah Cianjur dialihkan ke Jalan Pasar Tagog.

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

Minyak Kemiri
0 Suka, 0 Komentar, 19 Apr 2024

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.