Pada libur lebaran ada berbagai aktifitas yang bisa dilakukan. Mudik ke kampung halaman, berlibur ke luar kota, piknik ke berbagai tempat wisata di sekitar kota, menghabiskan waktu bersantai di rumah, reuni dengan teman-teman lama, dan beragam aktifitas lainnya. Sebenarnya aktifitas yang bisa dilakukan di libur lebaran ini tak jauh berbeda dengan liburan lainnya, tapi ada satu hal yang membuat libur lebaran ini berbeda, yakni mudik atau pulang kampung!
Yang membuat mudik ini unik yaitu, budaya mudik ini sendiri hanya ada di Indonesia. Inilah kekhasan Indonesia, bangsa yang kental dengan budaya kekeluargaannya. Ketika hari lebaran, orang-orang rela menempuh jarak yang tidak dekat, rela berlama-lama di jalan, tahan dengan macetnya jalanan yang rasanya hampir di luar logika, bersabar dengan berdesak-desakan di kendaraan umum, rela bergadang untuk mendapatkan tiket kereta api dengan tanggal yang sesuai untuk bisa berkumpul dengan sanak saudara, rela juga untuk membelanjakan sejumlah uang untuk ongkos mudik juga oleh-oleh. Mereka rela melakukan banyak hal demi bisa berkumpul dengan keluarga tercinta di hari lebaran ini.