Tampang

Israel Gempur Hizbullah usai Serangan di Golan Tewaskan 12 Orang.

2 Agu 2024 22:10 wib. 147
0 0
Israel Gempur Hizbullah usai Serangan di Golan Tewaskan 12 Orang.
Sumber foto: google

Pasukan militer Israel mengambil tindakan tegas dengan meluncurkan serangkaian roket ke Lebanon selatan setelah sebuah lapangan bola di Majdal Shams, Dataran Tinggi Golan yang dikuasai Israel, diserang oleh roket pada Sabtu (27/7). Serangan tersebut menyebabkan 12 orang tewas, memicu respons keras dari pemerintah Israel.

Militer Israel menyatakan bahwa pasukan angkatan udara mereka menargetkan "jauh ke dalam" wilayah Lebanon dan Lebanon selatan dalam serangan tersebut. Mereka menyebutkan bahwa gudang senjata dan infrastruktur Hizbullah menjadi salah satu sasaran utama dalam operasi tersebut.

Menurut laporan jurnalis Al Jazeera, serangan juga terjadi di sejumlah wilayah Lebanon selatan, termasuk di Kota Tyre, Kota Abbasiya, dan Burj al-Shemali. Meskipun demikian, wilayah Abbasiya dan Burj al-Shemali bukanlah bagian dari perbatasan antara Israel-Lebanon.

<123>

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.