Tampang

Terapi Pengobatan Kanker Terbaru dengan DCVax-L

19 Jul 2018 15:17 wib. 1.636
0 0
Terapi Pengobatan Kanker Terbaru dengan DCVax-L

Pada tahap awal uji coba menunjukkan dua pasien kanker otak masih hidup selama satu dekade setelah menggunakan obat DCVax-L. Pasien lain tetap hidup selama lima tahun atau lebih dengan hampir tidak ada efek samping yang signffikan.

Metode penyembuhan menggunakan sel-sel dendritik yang belum matang dari pasien. Sel tersebut diambil dari dalam darah. Selanjutnya, para peneliti melakukan proses rekayasa di laboratorium yang menggunakan puluhan antigen, atau protein, yang diambil dari jaringan tumor otak pasien yang diperoleh dalam sebuah operasi.

Setelah dilakukan rekayasa pemurnian, antigen tersebut disuntikkan kembali ke tubuh pasien, selanjutnya obat DCVax-L minta sel t dan sel b meninggalkan kelenjar getah bening dan menyebar ke seluruh tubuh, mencari dan menyerang sel-sel yang memiliki antigen target.

Dalam uji coba yang melibatkan 20 pasien yang didiagnosis terkena kanker otak, mereka yang memakai obat DCVax-L memiliki kesempatan hidup lebih lama dari pasien dengan pengobatan standar. Tujuan utama pengobatan ini adalah untuk menilai apakah DCVax-L dapat menunda pertumbuhan kembali tumor.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.