Konsumsi Suplemen Zat Besi
Untuk membantu memenuhi kebutuhan zat besi harian dari makanan, tidak sedikit ibu hamil yang dianjurkan dokter mengonsumsi suplemen zat besi dosis rendah sejak konsultasi kehamilan pertama. Konsumsi suplemen zat besi ini dapat dilanjutkan sesuai dengan usia kehamilan atau kebutuhan zat besi tiap semester. Namun agar konsumsi suplemen besi dapat lebih optimal, Anda sebaiknya berkonsultasi dulu dengan dokter, ya, terkait dosis dan aturan minumnya.
Adalah Maltofer yaitu anti anemia oral yang bermanfaat untuk mengatasi kekurangan zat besi tanpa anemia dan anemia tanpa defisiensi zat besi. Mengandung Iron Polymaltose Complex, salah satu jenis zat besi. Dapat digunakan sebagai terapi pencegahan kekurangan zat besi pada ibu hamil.
Maltofer tersedia dalam bentuk sirop, tetes (drops), dan tablet kunyah. Maltofer merupakan obat yang aman digunakan untuk ibu hamil dan menyusui untuk membantu memenuhi kebutuhan zat besi dan asam folat. Ikuti anjuran dokter sebelum menggunakan Maltofer. Baca juga instruksi aturan penggunaan yang tertera pada kemasan. Dianjurkan minum Maltofer secara teratur pada jam yang sama setiap harinya. Bila lupa, segera konsumsi jika jeda jadwal minum obat berikutnya belum terlalu dekat.