Tampang

Tips tetap Fokus pada Kerjaan saat Konsentrasi Menurun

30 Nov 2018 09:55 wib. 1.805
0 0
Tips tetap Fokus pada Kerjaan saat Konsentrasi Menurun

Tampang.com - Aktifitas kerja sehari-hari yang cukup padat terkadang membuat kita jenuh dan merasa kurang fokus dalam bekerja. Mungkin refreshing di saat libur kerja bisa membuat kita sedikit fresh dalam menghadapi beban kerja yang menumpuk, namun terkadang saat rasa jenuh itu mulai datang, sebreg kerjaan jadi tidak bisa kita selesaikan dengan baik dan sesuai target.

Tak bisa dipungkiri, kuantitas dan rutinitas kerjaan yang itu-itu saja membuat pikiran kita mulai dihinggapi rasa bosan bahkan tak sedikit yang pada akhirnya memilih meninggalkan pekerjaan yang sudah ada dan beralih profesi kerja padahal belum tentu bekerja di tempat lain bisa lebih menyenangkan dan mendapatkan penghasilan yang lebih baik.

Ada beberapa tips yang mungkin bisa dilakukan saat konsentrasi dan semangat kerja kita menurun, bisa disimak dibawah ini.

Pikirkan Kembali apa yang Menjadi Tujuan Bekerja

Saat jenuh melanda kita apalagi beban pikiran di rumah yang dibawa ke tempat kerja, sangat mengganggu pekerjaan kita. Malas, susah berpikir dan selalu dihinggapi rasa gelisah membuat pekerjaan kita jadi semakin berat dilakukan. Cobalah berpikir ulang apa yang menjadi tujuan kita bekerja saat kita mengalami kondisi seperti itu. Tujuan bekerja yang utama mencari penghasilan untuk keluarga harus kembali segar dalam pikiran kita. Senyum anak dan istri saat kita pulang kerja dan saat menerima gaji bulanan harus kembali hadir dalam pikiran kita. Hal ini akan membuat kita kembali semangat dalam bekerja.

<123>

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.