Tampang

Kebutuhan Pokok Di Jamin Aman oleh Pemprov Banten saat Ramadhan

20 Mei 2017 17:57 wib. 1.542
0 0
pemprov banten

Tampang.com.Banten- Pemprov Banten memastikan bahwa ketersediaan bahan kebutuhan pokok di Banten dipastikan aman jelang puasa walaupun permintaan pasar akan kebutuhan pokok meningkat. Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan ( Desperindag ) Propinsi Banten, Babar Suharso."Untuk bahan kebutuhan pokok dan strategis, kami pastikan aman, walaupun permintaan konsumen saat ramadhan dipastikan meningkat" Jelas Babar Suharso. Kebutuhan bahan pokok ini diantaranya beras, gula, minyak goreng, bawang dan cabai.

Hal senada disampaikan Bupati Pandeglang, Ibu Irna Narulita yang menyatakan bahwa pemerintah Kabupaten Pandeglang sudah menyiapkan bahan kebutuhan pokok selama bulan ramadhan. Pemerintah juga akan memantau dan berupaya menstabilkan harga-harga kebutuhan pokok yang biasanya melonjak saat ramadhan dan menjelang lebaran." Kami tidak mau mendengar ada keluhan dari masyarakat bahwa ada pedagang yang memainkan harga tidak sesuai dengan harga yang telah ditetapkan pemerintah" sahut Irna.

<123>

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Dampak PPN 12% ke Rakyat, Positif atau Negatif?