Tutup Iklan
hijab
  
login Register
Manfaat Melakukan Donor Darah

Manfaat Melakukan Donor Darah

25 Mei 2018 | Dibaca : 2749x | Penulis : oteli w

Manfaat Melakukan Donor Darah

Donor darah merupakan salah satu tidakan yang mulia karena kita membagi sedikit darah dari tubuh untuk membantu mereka yang membutuhkannya.

Manfaat donor darah bukan hanya akan dirasakan oleh orang-orang yang menerimanya. Tetapi juga berkhasiat untuk mereka yang memberikannya.

Berikut manfaat yang akan didapatkan seseorang yang mendonorkan darahnya.

 

Meningkatkan kesehatan jantung Anda

Donor darah secara teratur dapat mengurangi kekentalan darah Anda. Darah yang terlalu kental merupakan salah satu faktor risiko dari penyakit jantung. Pelepasan zat besi oksidatif dari tubuh melalui donor darah membuat oksidasi besi dalam tubuh lebih sedikit, sehingga risiko penyakit jantung berkurang.

 

Menurunkan kolesterol

Manfaat kesehatan lain dari mendonorkan darah secara rutin adalah akan membantu Anda untuk mengurangi kadar kolesterol dalam tubuh.

 

Mengurangi risiko kanker

Donor darah juga dapat mengurangi risiko kanker, seperti kanker hati, kanker paru-paru, kanker usus besar, dan kanker tenggorokan. Ketika Anda donor darah, Anda akan melepaskan stres oksidatif dalam tubuh Anda saat zat besi keluar dari tubuh melalui aliran darah.

 

Meningkatkan produksi sel darah merah

Ketika donor, sel darah merah akan berkurang. Sumsum tulang belakang pun segera memproduksi sel darah merah baru guna menggantikan yang hilang. Rajin melakukan donor darah berarti membuat tubuh kita menstimulasi pembentukan darah baru yang segar.

 

Membakar kalori

Dengan menyumbangkan darah Anda sekitar 1 liter, sebenarnya Anda juga telah membakar kalori Anda sekitar 650 kalori. Namun, bukan berarti donor darah secara teratur dapat menjadi bagian dari program penurunan berat badan Anda.

 

Tanggal 14 Juli diperingati sebagai Hari Donor Darah Sedunia. Jangan takut  mendonorkan darah, karena banyak sekali manfaat donor darah yang bisa didapatkan.

#Tagar Berita

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

ganjar pranowo
25 Februari 2018, by Tonton Taufik
Mantan Bendahara Fraksi Partai Demokrat, Muhammad Nazaruddin menyatakan, Ganjar Pranowo sempat menolak diberi 150 ribu Dollar Amerika Serikat, sebagai jatah ...
Hati-hati, Pikiranmu Percaya Pada Cerita yang Kamu Sampaikan!
21 Februari 2018, by Dika Mustika
Semuanya akan tepat waktu. Tak ada yang luput dari timingnya. Semua lahir tepat waktu, tak ada yang terlalu dini juga tak ada yang terlambat. Semua mulai bisa ...
BTS Terancam Bubar dan Menjadi Trending Topik Kpop dengan Semua Berita Negatip
11 Oktober 2018, by Rahmat Zaenudin
Tampang.com - Ya, siapa yang tak kenal boyband Korea atau Kpop yang saat ini lagi meroket dan tengah digandrungi anak muda di dunia, siapa lagi kalau bukan ...
3 Manfaat Ini Bakal Kamu Dapat Saat Bermain Video Game
2 September 2017, by Ghilman Azka Fauzan
Tampang.com - Siapa yang tidak suka dengan bermain game. Dengan perkembangan teknologi kini game sangat mudah sekali untuk didapatkan. Kalangan muda maupun ...
Mengapa Dokter ER Ingin Mengusir Istilah 'Kering Tenggelam'
13 Juli 2017, by Yusuf Nugraha
Beberapa dokter medis darurat ingin membuang ungkapan "kering tenggelam" karena istilah tersebut sebenarnya tidak mengacu pada kondisi yang diterima ...
 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved
 
Tutup Iklan
JasaReview