Tampang.com - Tak sekedar jago meng-cover lagu. Hanin Dhiya ternyata lihai menciptakan lagu. Itu dibuktikan, perempuan berusia 16 tahun dengan dua single terbarunya, Darling dan Kau sembunyi. Dua lagu inipun sebagai salah satu pembuktian diri bahwa dirinya bisa tampil profesinal layaknya penyanyi pada umumnya.
”Dua lagu ini ciptaan aku,” ujar Hanin saat ditemui di kantor Warner Music Indonesia, Jakarta Pusat, belum lama ini.
Dunia musik bagi perempuan yang akrab disapa Hanin memang sudah menjadi bagian dari kehidupannya. Sejak kecil, dia sudah terbiasa dengan alat musik piano. Bahkan selain meng-cover lagu, dia telah menciptakan beberapa lagu. ”Awalnya dari bisa nyanyi umur tiga tahun, terus pertama kali ikut lomba-lomba nyanyi dari umur empat tahun. Jadi kayak buat pengalaman s dan sekarang sudah ada beberapa lagu yang aku ciptakan,” ujar siswa SMK Negeri 2 Cibinong itu.