“Padahal partai berdiri di atas kolektivitas dalam sebuah keyakinan ideologis partai. Ketika individual beliau memutuskan untuk menjadi calon gubernur (dari partai) tentu kita hormati pilihan beliau,” hal tersebut disampaikan oleh Hasto di kawasan Cibubur, Jakarta Timur, Minggu (6/8/2017).
Keputusan tersebut yang membuat PDIP tidak perlu melanjutkan komunikasi politik dengan Ridwan kamil.
“Ya, karena yang bersangkutan secara individu sudah menyatakan diri sebagai cagub, sebagai partai yang berdiri atas kolektivitas, dialog – dialog buat kami sudah tidak diperlukan lagi,” imbuhnya.