Tampang

Ulas Teknologi ADAS Milik MPV Listrik BYD M6

27 Jul 2024 15:37 wib. 250
0 0
MPV listrik BYD M6
Sumber foto: Goggle

MPV listrik BYD M6 baru-baru ini diluncurkan secara resmi oleh BYD di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 di ICE BSD, Tangerang, Banten. Mobil ini memiliki harga yang kompetitif, dimulai dari Rp 379 juta untuk tipe Standar 7 seater, Rp 419 juta untuk tipe Superior 7 seater, dan Rp 429 juta untuk tipe Superior Captain Seat 6 seater.

Selain desain yang modern dan interior yang berlimpah dengan teknologi, BYD M6 juga dilengkapi dengan teknologi ADAS (Advanced Driver Assistance System) yang menawarkan kenyamanan dan keamanan bagi pengemudi dan penumpang ketika sedang berkendara.

Eagle Zhao, Presiden Direktur PT BYD Motor Indonesia, menyatakan bahwa komitmen BYD terhadap keselamatan terlihat jelas dalam sistem bantuan pengemudi canggih (ADAS) mereka. Teknologi ini mencakup pengereman darurat otomatis, sistem peringatan marka jalur, dan pengendalian jarak, bukan hanya sebagai fitur canggih, tetapi juga sebagai perlindungan bagi pengemudi dan keluarga mereka di jalan.

Berbeda dengan versi aslinya, teknologi ADAS pada BYD M6 menggunakan berbagai sensor seperti kamera, radar, ultrasonic, dan sensor lainnya untuk mendeteksi rintangan di sekitar kendaraan serta kesalahan dalam mengemudi.

<123>

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.