Tampang

Kalah Dari Kroasia di Babak Semifinal, Begini Kata Kapten Timnas Inggris Harry Kane

12 Jul 2018 15:24 wib. 1.436
0 0
Kalah Dari Kroasia di Babak Semifinal, Begini Kata Kapten Timnas Inggris Harry Kane

"Pada sebuah pertandingan besar, margin kecil membuat perbedaan dan mereka memiliki peluang pada akhirnya dan dia (Mandzukic) memanfaatkan itu. Kami bermain baik di awal dan waktu tambahan tapi kami kehilangan beberapa peluang untuk mengalahkan mereka."

"Ada banyak sisi positif yang bisa diambil dari turnamen ini. Ini adalah batu loncatan yang besar dari dua tahun yang lalu," tambah kapten timnas Inggris itu.

Kroasia menang 2-1 atas Inggris berkat gol Ivan Perisic pada menit ke-68 dan gol Mario Mandzukic yang merobek gawang Jordan Pickford pada menit ke-109.

Menariknya, di babak pertama sebenarnya Inggris unggul lebih dulu dari Kroasia. Tendangan bebas Kevin Trippier pada menit ke-5 berhasil membuahkan gol yang menjadi kedudukan 1-0 dan sampai akhir babak pertama tidak ada gol tambahan yang tercipta.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

Khasiat Kayu Manis untuk Kesehatan
0 Suka, 0 Komentar, 18 Sep 2017

POLLING

Dampak PPN 12% ke Rakyat, Positif atau Negatif?