Tampang

Franco Morbidelli Rindu Kenangan di Moto2 2017

6 Des 2017 18:39 wib. 1.490
0 0
Franco Morbidelli Rindu Kenangan di Moto2 2017

Franco Morbidelli akan menjadi salah satu Rookie di balapan MotoGP 2018. Di MotoGP 2018, Morbidelli akan membela tim Marc VDS Honda bersama salah satu rivalnya di Moto2 2017, Thomas Luthi. Franco Morbidelli dan Thomas Luthi menggantikan posisi Jack Miller dan Esteven "Tito" Rabat yang pindah ke tim lain. Jack Miller pindah ke tim Pramac Ducati sedangkan Esteven "Tito" Rabat pindah ke tim Avintia Ducati.

Di Moto2 2017 penampilan pembalap berusia 23 tahun tersebut sangat cemerlang. Morbidelli keluar sebagai juara dunia Moto2 2017 dengan raihan 308 poin. Meninggalkan Thomas Luthi yang berada di posisi kedua dengan raihan 243 poin.

Dari 18 seri di Moto2 2017, Morbidelli pun berhasil menaiki podium sebanyak 12 kali. Bahkan dari 12 kali menaiki podium, pembalap asal Italia tersebut berhasil delapan kali menaiki podium tertinggi.

<12>

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Aturan Pemilu Perlu Direvisi?