Para pendidik di Indonesia dapat merayakan kabar baik. Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) Abdul Mu'ti telah mengonfirmasi rencana kenaikan gaji bagi guru yang merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun non-ASN, termasuk guru swasta.
Rencana peningkatan kesejahteraan ini akan diumumkan pada Puncak Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2024 di Velodrome Rawamangun, Jakarta Timur, tepatnya pada Kamis (28/11/2024). Abdul Mu'ti mengungkapkan bahwa kenaikan gaji ini akan berupa satu kali gaji bagi guru ASN dan penambahan sebesar Rp 2 juta untuk guru non-ASN yang telah mengikuti sertifikasi atau Pendidikan Profesi Guru (PPG).
Abdul Mu'ti menjelaskan, "Dalam acara tersebut, nanti akan disampaikan peningkatan kesejahteraan guru. Non ASN akan mendapatkan tambahan sebesar Rp 2 juta, sedangkan kenaikan gaji guru ASN akan mengacu pada gaji pokok yang mereka terima. Penyampaian akan dilakukan saat puncak peringatan hari guru."