Tampang

Keluhan Warga Surabaya: Resepsi Pernikahan Ganggu Lalu Lintas Jalan Umum

26 Jun 2024 22:35 wib. 25
0 0
Keluhan Warga Surabaya: Resepsi Pernikahan Ganggu Lalu Lintas Jalan Umum
Sumber foto: google

Biaya hajatan pernikahan yang semakin mahal membuat banyak orang memilih untuk melangsungkannya di rumah sendiri. Namun sayangnya, sebagian lahan jalan umum ikut terpakai. Bahkan tidak jarang ada yang sampai menutup akses sehingga menghambat aktivitas warga sekitar.

Keluhan ini menjadi viral di media sosial, dengan banyak warga Surabaya merasa kesal dan frustasi karena rentetan kemacetan yang disebabkan oleh resepsi pernikahan yang tidak tertata dengan baik. Fenomena ini menjadi perhatian utama bagi pemerintah dan pihak terkait untuk menemukan solusi yang tepat guna mengatasi masalah ini.

Salah satunya diunggah oleh akun tiktok. Dimana warga mengeluhkan adanya resepsi pernikahan yang menganggu dan bikin macet."Keluhan warga surabaya" tulisnya dalam keterangan akun tersebut. Sontak saja video ini membuat sejumlah netizen ramai memberikan beragam komentarnya. "Bukan masyarakat Surabaya sulit melintas" kata netizen."Duh pasti pejabat tertentu" timpal netizen lainnya. "Kenapa gak digedung aja sih" sahut netizen lagi. 

Menurut banyak warga Surabaya, peristiwa ini bukanlah hal yang baru. Mereka sering kali menjadi korban dari ketidaktertiban resepsi pernikahan yang menyebabkan gangguan lalu lintas jalan umum. Warga merasa bahwa pihak berwenang perlu melakukan tindakan tegas terhadap penyelenggara resepsi pernikahan yang tidak mematuhi peraturan dan merugikan warga sekitar.

<12>

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Anda Setuju dengan TAPERA? Semua Pekerja di Indonesia, Gajinya dipotong 3%