Pemasangan jarring di atas permukaan Kali Sentiong atau Kali Item menuai pro-kontra dari kalangan masyarakat. Bahkan tak jarang mereka lebih banyak menyatakan tak setuju dengan langkah Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.
Dari awal, tujuan Premprov melakukan hal itu memang untuk mencegah bau menyengat dari Kali Item , agar tidak tercium oleh para atlet berlaga di Asean Games. Sebab, lokasi kali item tepat berada di depan Wisma Atlet Kemayoran, yang mana nantinya akan digunakan untuk tempat makan juga.
Namun, dilansir dari Liputan6.com, Inah, salah satu warga yang tinggal di sekitar daerah tersebut mengaku tidak pernah mencium bau yang menyengat dari Kali Item.
"Emang bau yah? Saya sih enggak nyium bau yah, perasaan sih enggak bau, mungkin udah biasa kali ya," ungkapnya, Kamis (26/7/2018).
Sementara itu, warga lain juga mengungkapkan hal yang sama.
"Kalau menurut saya yang memang tinggal di sini sih enggak bau yah, enggak pernah cium bau. Tapi memang kalau pas lagi tempat pembuangannya dibuka, nah itu baru berasa baunya," papar Hari.