Tampang

Dua Jurnalis Tewas Terbunuh dalam Serangan Israel di Gaza

1 Agu 2024 16:44 wib. 83
0 0
Dua jurnalis tewas dibunuh saat meliput di Gaza
Sumber foto: website

Menurut Anas al-Sharif dari Al Jazeera, kedua jenazah rekannya dibawa ke rumah sakit di Gaza. Ia juga menyampaikan pesan dari Ismail al-Ghoul terkait keadaan di Gaza, tentang penderitaan warga Palestina yang terdampak konflik dan kekejaman yang dilakukan oleh pendudukan Israel.

Pada saat yang sama, Israel belum memberikan komentar terkait insiden tersebut, meskipun sebelumnya mereka membantah menargetkan jurnalis dalam konflik yang telah berlangsung selama 10 bulan di Gaza dan menelan korban jiwa sebanyak 39.445, kebanyakan di antaranya adalah anak-anak dan perempuan. Komite Perlindungan Jurnalis (CPJ) mencatat bahwa setidaknya 111 jurnalis dan pekerja media tewas sejak perang dimulai pada 7 Oktober. Sementara itu, kantor media pemerintah Gaza melaporkan angka 165 jurnalis Palestina telah tewas sejak perang dimulai.

Mohamed Moawad, redaktur pelaksana Al Jazeera berbahasa Arab, menjelaskan bahwa kedua jurnalis tersebut tewas saat sedang meliput peristiwa di Gaza utara. Ismail menjadi salah satu tokoh yang terkenal karena keprofesionalismenya dan dedikasinya dalam mengungkapkan penderitaan dan kekejaman yang dialami oleh warga Gaza, terutama di Rumah Sakit al-Shifa dan lingkungan utara wilayah yang terkepung.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Partai Lebih Mengutamakan Aspirasi Rakyat atau Kekuasaan?