Saat menjauh darimu, dia mulai menemukan teman baru dan tidak lagi menganggapmu teman. Teman yang baik itu tidak akan melupakan temannya sekalipun dia mendapatkan teman baru. Yang namanya teman, ya tetap teman.
7. Dia menunjukkan raut muka tidak enak saat melihatmu.
Kamu menyadari bahwa sikapnya berubah drastis. Bahkan untuk melihatmu saja dia seakan malas. Jika sudah seperti ini, maka bisa jadi dia iri denganmu. kamu harus waspada padanya, jangan sampai kamu merasa tersakiti oleh seseorang yang tidak menganggapmu.
Teman yang iri itu bukan urusanmu, itu adalah urusannya. Jadi sebaiknya kamu lakukan saja apa yang jadi kewajibanmu sebagai teman. Kalau dia butuh maka tetap tolong dia. Buat dia sadar kalau teman yang baik adalah teman yang tidak iri pada temannya sendiri. Apalagi sampai mencoba menjatuhkan teman sendiri. Tidak ada teman yang akan melakukan hal semacam itu.